Wednesday, 16 October 2013

Manfaat Ganda Coaching

Manfaat bagi sebuah organisasi dengan mengadopsi budaya coaching
1. Kinerja dan produktivitas yang meningkat
2. Pengembangan staff
3. Pembelajaran yang meningkat
4. Perbaikan dalam hubungan
5. Meningkatkan kualitas kehidupan individu
6. Lebih banyak waktu untuk manajer
7. Lebih banyak gagasan kreatif
8. Penggunaan orang, keterampilan, dan sumberdaya yang lebih baik
9. Jawaban darurat yang lebih efektif dan cepat
10. Fleksibilitas dan kemampuan adaptasi yang lebih besar untuk berubah

Prinsip-prinsip coaching

Prinsip-prinsip coaching dengan logika meyakinkan, banyak orang merasa terbantu dengan cara memandang pembelajaran yang diterima luas dalam lingkungan pelatihan bisnis. Ia menyarankan empat tahap dasar :
1. Tidak sadar bahwa tidak kompeten
     Kinerja rendah, tidak ada perbedaan atau pengertian
2. Sadar bahwa tidak kompeten
    Kinerja rendah, mengakui kesalahan dan kelemahan
3. Sadar bahwa kompeten
    Kinerja yang diperbaiki, sadar, upaya yang agak tidak biasa
4. Tidak sadar bahwa kompeten
    Alami, integral, secara otomatis berusaha mencapai kinerja yang lebih tinggi



Friday, 11 October 2013

Coaching vs Consulting


Keterampilan dalam Coaching

Menentukan Tujuan

Coaching adalah sebuah pendekatan yang berorientasi pada tujuan (atau berorientasi pada solusi), sehingga kemampuan untuk menggali tujuan yang jelas, terstrukturdan berbau emosional dari seorang Coachee adalah salah satu keterampilan terpenting yang harus dikuasai oleh seorang Coach. Lainnya adalah sisi formal dan informal. Pada sisi formal, seorang Coach perlu tahu bagaimana dan kapan memperkenalkan penentuan tujuan ke dalam proses sebuah coaching serta terbiasa dengan model Well-formed Outcome. Pada sisi informal, seorang Coach sebaiknya memiliki kebiasaan selalu berpikir dengan berorientasi pada tujuan. Misalkan, "Bagaimana melakukan X dapat membantu anda mencapai tujuan Anda". Ini menolong Coachee untuk mengevaluasi apakah yang sedang dilakukannya membantu atau justru merintangi jalannya.


Kebiasaan penting lain yang perlu dimiliki oleh seorang Coach adalah membingkai ulang (Reframing). Persisnya, membingkai ulang masalah menjadi tujuan. Umpama, ketika seorang coachee mengemukakan kesulitannya dalam menghadapi kliennya, Coach bisa saja membingkai ulang dengan bertanya "Apa yang anda pikir seharusnya anda lakukan agar berkerjasama dengan orang tersebut"





Coaching secara formal

Karakteristik yang paling jelas dari coaching yang diselenggarakan secara formal adalah bahwa coaching digunakan dengan gamblang dimana selama sesi coaching kedua pihak (Coach dan Coachee) menyadari bahwa mereka sedang terlibat dalam sebuah kegiatan 'coaching' dan punya komitmen pada proses dan juga hasilnya.

Coaching secara formal umumnya dilakukan lewat schedule yang terencana, dimana waktu benar-benar disisihkan secara khusus untuk kegiatan coaching. Dengan kesepakatan waktu yang secara tegas dialokasikan untuk kegiatan coaching, Manajer memberi sinyal pada individu anggota timnya bahwa pengembangan dan keberhasilan hal penting dan ia disana untuk memberikan dukungan.

Pada saat serial pertemuan dijadwalkan, sesi coaching menjadi sebuah permulaan dan sekaligus akhir. Hal ini bisa menjadi motivasi yang kuat - sebuah fenomena yang dikenal istilah 'sihir tenggat waktu' - pada saat kedua pihak baik Coach maupun Coachee memfokuskan segala upaya mereka untuk mencapai tujuan dengan waktu yang sudah dialokasikan.

Parameter yang jelas dari bentuk coaching secara formal mengisyaratkan bahwa keduanya cenderung mengalokasikan sesi-sesi coaching dalam 'format coaching' -dimana Coachee berbicara dan bertindak, dan Coach lebih banyak mendengarkan, mengajukan pertanyaan serta memberikan umpan balik, seperti yang sudah dikupas dalam bahasan sebelumnya.

Cara menjadi Coach Indonesia (Pelatihan BCT)




Agenda BCT kita adakan tanggal 21,22,23,24 November 2013

15 Hal Penting yang akan di pelajari dalam BCT :

1. Cara menghadapi klien yang memiliki trauma atau mental block

2. Membawa klien memiliki arah dan tujuan yang jelas

3. Membantu klien memahami proses bisnis perusahaannya

4. Apa yang di perlukan oleh klien untuk memahami laporan keuangan perusahaannya

5. Membantu klien memiliki target atau goal

6. Membantu klien menentukan target market bisnisnya

7. Membantu klien memberikan tugas yang tepat kepada karyawan dan team

8. Membantu klien menentukan srategi marketing yang terukur dengan umpan balik yang menguntungkan

9. Menentukan USP produk dan distribusi

10. Membantu klien memilah pelanggan

11. Sistemasi perusahaan

12. Menemukan cara yang tepat memimpin perusahaan

13. Memilih dan menemukan karyawan yang tepat

14. Menilai kinerja karyawan dan mengembangkan potensi

15. Diversifikasi Perusahaan

Hubungi : PT Formula Bisnis Indonesia
               Telpon : 021 583 583 33

Cara Menjadi Coach Indonesia (Pelatihan PCT)



Agenda PCT tanggal 31 Oktober, 1,2,3 November 2013

8 Hal penting yang dipelajari dalam PCT

1. Membangun attitude sebagai pelatih

2. Mengetahui keahlian seorang pelatih

3. Cara membangun keakraban dengan klien secara cepat

4. Bagaimana menyimak dengan baik

5. Proses klarifikasi masalah yang dihadapi klien

6. Cara bertanya yang tepat

7. Membantu klien menemukan masalah yang sebenarnya di hadapi

8. Menciptakan akuntabilitas klien dalam melaksanakan solusi yang sudah ditetapkan

Hubungi : PT Formula Bisnis Indonesia
               Telpon : 021 583 583 33

SELAMAT DATANG, SELAMAT BERKUNJUNG

DAPATKAN INFO BISNIS SEMINAR TRAINING MOTIVASI TERBARU

DAPATKAN INFO MITRA BISNIS, INFO ENTREPRENUR, INFO BISNIS

ADD PIN 57BD201A untuk Info Bisnis dan Silahkan isi form untuk info lebih lanjut

MENGGUNAKAN BLOG karena ingin menunjukkan bisnis tanpa modal