Tuesday 8 October 2013

Fokus dalam Coaching (Coach Indonesia)

Dalam Coaching lebih fakus pada tujuan ketimbang masalah. Salah satu definisi coaching adalah sebuah percakapan yang berorientasi pada tujuan, dimana tujuan didefinisikan secepat mungkin, dan sisa waktunya diarahkan pada percakapan untuk mencapai tujuan. Sepanjang percakapan, Coach akan selalu berpedoman pada pertanyaan di benak: "Bagaimana percakapan ini bisa membantu orang ini mencapai tujuannya?" Kalau percakapan keluar dari jalur, adalah tanggungjawab seorang Coach untuk menggiringnya kearah jalur semula.

Meski awal percakapan dimulai dengan sebuah masalah, namun secepat mungkin Coach dan Coachee berusaha merumuskan solusi apa yang paling tepat untuk mengatasi masalah itu. selanjutnya proses coaching kemudian berfokus pada bagaimana cara menggapai solusi tersebut. Mungkin akan sedikit makan waktu untuk menjadi terbiasa, karena kebiasaan kita justru cenderung membuang waktu dengan menganalisa masalahnya, apa penyebabnya dan siapa yang perlu menjadi kambing hitam untuk disalahkan. Ini bukanlah hal yang penting untuk dibicarakan ataupun dilakukan oleh seorang Coach, karena kerap kali yang justru perlu diperjelas adalah apa yang Coachee inginkan ke depan dan kemudian mengarahkan energi untuk berjalan ke arah tersebut.

No comments:

Post a Comment

SELAMAT DATANG, SELAMAT BERKUNJUNG

DAPATKAN INFO BISNIS SEMINAR TRAINING MOTIVASI TERBARU

DAPATKAN INFO MITRA BISNIS, INFO ENTREPRENUR, INFO BISNIS

ADD PIN 57BD201A untuk Info Bisnis dan Silahkan isi form untuk info lebih lanjut

MENGGUNAKAN BLOG karena ingin menunjukkan bisnis tanpa modal